Lapak penjual Cilok Kuah |
Stand berdiri kokoh bersepanduk Cilok Kuah Bakso Mama Dinda berada dibarisan kanan paling depan. Dari Pantauan Media bahwa stand ini banyak dikunjungi pelanggannya dari kalangan anak-anak, ibu - ibu dan pelajar.
Jajanan Viral, Cilok Bakso Wah dan Takoyaki Mama Dinda Rasanya Gak Main-main selain gurih juga lezat cocok untuk cemilan yang dimakan bersama keluarga tercinta.
Ya, pemiliknya biasa disapa Mama Dinda, yang sudah bertahun-tahun menggeluti usaha kuliner. Dihadapan media beliau bercerita. "Awalnya usaha ini dimulai tahun 2012 kami sekeluarga Fokus pada pengembangan usaha Jajanan Unik ini. Yakni Cilok Bakso yang dipadukan dengan kuah khas dari racikan dapur kami, saat ini sudah ada 3 cabang kami buka. Alhamdulillah semakin dikenal usaha juga omsetnya meningkat dan bisa merekrut karyawan.
Adapun menu jajanan yang kami sajikan selain Baso Cilok ada juga Takoyaki dan aneka minuman segar." Jelas Owner Mama Dinda
Kita temui ada dua orang pembeli dari daerah Karangbahagia yang kita wawancara mengungkapkan kebahagiaannya
"Kita berdua Bu Enung dan suami sangat berkesan bisa jajan sore-sore di CWF, trus jajan di stand Cilok baso dan Takoyaki Mama Dinda yang rasanya gak Main-main. Emang enak..Kita bisa langganan nih..." Penuturan pengunjung.
"Kami berterimakasih kepada pengelola CINITY yang memberikan ruang untuk kami buka usaha diacara Bazar jajan CWF di setiap hari Sabtu dan Minggu. Kami ucapkan terima kasih juga kepada Pelanggan atau Penggemar Cilok Wah Takoyaki Mama Dinda di Stand kami semoga tetap menjadi pelanggan setia. Sebuah kebanggaan dan kebahagiaan kami jika saudara/keluarga merekomendasikan jajanan unik ini silahkan kunjungi stand kami atau bisa menghubungi di open order untuk berbagai kegiatan (arisan, syukuran dll..) +62 812-8188-7550 langsung ke Saya" pungkas Mama Dinda. Reporter : (Ahmad Taufik)