Pelantikan PTPS di gedung serbaguna Kecamatan Karangbahagia |
Usai melantik 347 PTPS, Ketua Panwascam Riki Ardiansah, S.Ag menegaskan agar PTPS bekerja sesuai aturan.
Ia mengingatkan, apabila ada kendala di lapangan agar berkoordinasi dengan pihaknya dan tugas PTPS tidak hanya pengambilan foto lalu selesai.
“Ya, kita sudah resmi melantik 347 orang, terdiri dari 139 Perempuan dan 208 Laki-laki. Jika didapati kesalahan dilapangan kita ada Form Pelaporan tingkat Kecamatan. Maka, kita harus tetap ikuti aturannya berkordinasi agar ada kesamaan persepsi,” pungkasnya.
Dalam kesempatan ini Kapolsek Cikarang Utara. Menyampaikan, Pengawas TPS yang dilantik, dapat menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab guna menjaga kondusifitas di TPS.
“Petugas Pengawas TPS jangan ragu dalam menjalankan tugas, cukup mengawasi, bukan menindak, jaga kondusifitas” ucapnya.
Hal senada diutarakan Perwakilan Danramil Cikarang mengingatkan, anggota PTPS yang dilantik siapkan mental dan tidak takut saat bertugas.
“Tapi, harus netral dan profesional, jangan takut saat bertugas, jangan lupa koordinasi dengan pihak berwenang,” pungkasnya.
Pelantikan 347 PTPS berlangsung khidmat, dihadiri langsung oleh Camat Karangbahagia Karnadi,S.sos,MM, Ketua Bawaslu Kabupaten Bekasi yakni Aan Hasanah, Kasubag Bawaslu Hafid Wijaya, Kapolsek, Danramil serta Tokoh Masyarakat Karangbahagia.
Reporter : Tb Ato Gondrong